Dukung Program Paud, Heldy Vanni Alam Terima Penghargaan Kemendikbud Ristek

Bagikan Berita

NARASI21.ID (JAKARTA) -Bunda Paud Kabupaten Boalemo, Dr. Heldy Vanni Alam menerima piagam penghargaan dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi, yang bertempat di ballroom krakatau Mercure Hotel, Rabu, (08/11).

Penghargaan yang diberikan ini sebagai bentuk apresiasi dari kementerian atas upaya Pokja Bunda Paud Boalemo dalam mendukung gerakan Transisi Paud ke SD yang Menyenangkan.

“Meski baru 5 bulan mendukung Gerakan Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan, alhamdulillah Kabupaten Boalemo telah menerima penghargaan dari Menteri Pendidikan,” ungkap Heldy saat diwawancarai awak media via seluler, Juma’t, (09/11).

Heldy memenjelaskan apresiasi yang diberikan Kemendikbud Ristek melalui Dirjen Pendidikan Anak Usia Dini, dilakukan setiap 2 tahun sekali.

“Namun patut kita syukuri baru 5 bulan berjalan kita sudah diundang dan langsung dibiayai Kementerian untuk menerima penghargaan berupa sertifikat dan plakat. Tentunya ini akan kita jadikan sebagai motivasi untuk bisa meraih penghargaan berupa Pin Emas dari Kemendikbud Ristek RI,” jelasnya

Lebih lanjut Heldy Alam berharap, kedepan sinergitas serta kolaborasi antara Pokja Bunda Paud dan Dinas Pendidikan untuk lebih mensupport program Transisi PAUD ke SD yang Menyenangkan.

“Kami berharap dengan penghargaan yang diterima ini bisa memotivasi Pemerintah Daerah melalui Dinas Pendidikan dalam mendukung kegiatan-kegiatan yang menunjang program Pendidikan Anak Usia Dini,” harapnya

REDAKSI – M. NANTO

Exit mobile version