Deklarasi ODF Desa Wonggahu, Begini Harapan Kapus Zulha

Bagikan Berita

NARASI21.ID (BOALEMO) – Puskesmas Paguyaman menyatakan Desa Wonggahu sebagai desa yang penduduknya telah mengikrarkan diri untuk Stop Buang Air Besar Sembarangan (Stop BABS).

Hal Ini dibuktikan dengan digelarnya kegiatan Deklarasi Open Defecation Free (ODF) Desa Wonggahu yang bertempat di kantor desa, dan dihadiri Sekretaris Camat Paguyaman, Ketua Forum Kabupaten Sehat, Kasie Penyehatan Lingkungan Dinas Kesehatan, Kepala Puskesmas Paguyaman, serta seluruh kepala Desa se-Kecamatan Paguyaman, Selasa (23/05).

Dijelaskan penanggung jawab program Kesehatan Lingkungan Puskesmas Paguyaman, Cindry Juba, SKM, Desa Wonggahu merupakan desa ke-9 yang telah mendeklarasikan desa ODF.

“Dengan begini, maka capaian desa ODF di wilayah kerja Puskesmas Paguyaman sudah mencapai kurang lebih 80% yang telah mengakses jamban sehat dan menerapkan perilaku hidup sehat,” jelas Cindry

Lebih lanjut Zulha J.A Pakai, S.ST., M.Kes menuturkan, Deklarasi Desa ODF (Open Defecation Free) menjadi penanda perubahan perilaku dan komitmen warga desa untuk tidak melakukan pencemaran lingkungan melalui kebiasaan buang air besar sembarangan.

Dirinya berharap dengan suksesnya Deklarasi ODF di 9 desa wilayah kerja Puskesmas Paguyaman bisa dipertahankan oleh masing-masing desa yang telah berikrar Stop BABS.

“Sampai pada hari ini di Desa Wonggahu, tidak lepas dari peran serta pemerintah Desa dan masyarakat, serta dukungan penuh dari Camat Paguyaman. Semoga Desa ODF bisa bertahan lama,” harapnya

REDAKSI – A. MOODUTO